CIAMIS – Dalam rangka memperingati Hari Guru Nasional ke-78 tahun 2023, MTs dan MA GUPPI Al Barkah menggelar upacara bendera.
Upacara peringatan Hari Guru Nasional ke-78 dilaksanakan pada Senin, 27 November 2023.
Upacara Hari Guru Nasional ke-78 yang digelar di halaman Kampus MTs-MA GUPPI Al Barkah itu diikuti seluruh warga sekolah.
Para peserta upacara yang terdiri dari para siswa, guru dan tenaga kependidikan MTs-MA GUPPI Al Barkah tampak hidmat mengikuti jalannya upacara.
Upacara sendiri dimulai pukul 07.00 WiB dan berakhir pada pukul 07.40 WIB.
Pada upacara tersebut yang bertindak sebagai pembina upacara yaitu pembina Yayasan Islam Al Fudloliyah, Drs. H. Iing Zaenal Muttaqien, SH, M.Si.
Adapun yang menjadi pemimpin upacara pada peringatan Hari Guru Nasional ke-78 yaitu Mega Sudrajat, M.Pd.
Menariknya, jika upacara biasa yang bertindak sebagai petugas upacara adalah siswa, berbeda pada upacara Hari Guru Nasional.
Di mana seluruh petugas upacara adalah guru MTs dan MA GUPPI Al Barkah.
Berikut susunan petugas upacara Hari Guru Nasional ke-78 tahun 2023 MTs-MA GUPPI Al Barkah.
Pembina: Drs. H. Iing Zaenal Muttaqien, SH, M.Si.
Pemimpin: Mega Sudrajat, M.Pd
Pembaca UUD 1945: Abdul Aziz, S.PdI.
Janji Guru: Yusep Saprulloh, S.Pd.
Tura: Dani Setiaji, M.Or.
Pemimpin Regu: Aae Nurajijah dan Ade Nur Hidayat
Pengibar Bendera: Dani Ramdhani, S.Pd., Suhendar, S.Pd., Sri
Ajudan: Bagus
Pembaca Doa: Dian Risdianto, M.Pd.
Dirijen: Nia Erniati, S.Pd.
Paduan Suara: Guru MTs dan MA GUPPI Al Barkah
Protokol: Rifa Rihadarulaisyi
Dalam amanatnya, pembina upacara membacakan sambutan Menteri Agama Republik Indonesia, Yaqut Cholil Qoumas.
Upacara peringatan Hari Guru Nasional ke-78 tahun 2023 pun berjalan lancar hingga selesai.
Selesai upacara acara dilanjutkan dengan pentas seni oleh siswa-siswi MTs dan MA GUPPI Al Barkah.*** (Nia-Redaksi)
Beri Komentar